Setelah perhelatan Piala Dunia 2014 selesai dengan Jerman sebagai juaranya, maka kita akan kembali disuguhi pertandingan sepakbola antar klub besar dari daratan Eropa dalam Guinnes International Champions Cup 2014. Turnamen yang akan digelar di Amerika serikat ini akan mempertemukan tim – tim besar dari tiga kompetisi yang sudah teruji yaitu Premiership Inggris, La Liga Spanyol, Serie A Italia dan Superliga Yunani.
Di Grup A, MU, Real Madrid, Inter, dan AS Roma akan saling bertarung untuk menjadi juara grup. Begitu juga dengan di Grup B yang diisi oleh Liverpool, Manchester City, Olympiakos, dan AC Milan. Pertemuan antara United dengan Real Madrid tentu akan menjadi salah satu yang dinanti. Maklum saja, kedua tim punya sejarah besar ketika bertemu di Liga Champions selama ini.
Dalam turnamen ini nanti, akan dicari masing-masing satu juara grup yang akan bertarung di babak final di Sun Life Stadium, Miami. Format ini tentu berbeda jauh dibanding pagelaran tahun lalu dimana setelah fase grup selesai, semua tim masih mendapat kesempatan main lagi, termasuk juru kunci grup yang bertarung untuk tidak menjadi tim terburuk selama turnamen
Turnament ini akan dimulai pada tanggal 24 Juli 2014. Delapan klub tersebut akan dibagi kedalam dua grup. Dan hanya juara grup yang akan bertemu di partai final yang akan dilangsungkan 4 Agustus 2014 waktu setempat. Di Indonesia turnamen ini rencananya akan ditayangkan secara langsung oleh INDOSIAR.
G R U P – A | G R U P – 8 |
Inter Milan | AC Milan |
Manchester Uited | Liverpool |
Real Madrid | Manchester City |
AS Roma | Olympiacos |
-
Jadwal Guinnes International Champions Cup 2014
T G L | C L U B | J A M |
24-7 2014 |
AC Milan VS Olympiacos |
07:00 WIB |
26-7 2014 |
Roma VS Manchester Utd |
09:00 WIB |
26-7 2014 |
Inter Milan VS Real Madrid |
10:00 WIB |
27-7 2014 |
Manchester City VS AC Milan |
07.00 WIB |
27-7 2014 |
Liverpool VS Olympiacos |
08.00 WIB |
29-7 2014 |
Inter Milan VS Manchester Utd |
07.00 WIB |
29-7 2014 |
AS Roma VS Real Madrid |
08.00 WIB |
30-7 2014 |
Manchester City VS Liverpool |
07.00 WIB |
02-8 2014 |
AS Roma VS Inter Milan |
07.00 WIB |
02-8 2014 |
Manchester City VS Olympiacos |
08.00 |
02-8 2014 |
Manchester Utd VS Real Madrid |
07.00 WIB |
02-8 2014 |
Liverpool VS AC Milan |
07.00 WIB |
Demikian informasi dari ane, dan semoga apa yang ane share ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Terutama bagi sobat semua yang gila bola.