repeater
repeater

Repeater adalah sebuah perangkat yang dapat berfungsi untuk menerima sinyal yang didalamnya berisikan data data pada sebuah jaringan tersebut. Jika di rumah atau dikantormu ada koneksi jaringan Wi-Fi, tetapi kamu kesulitan untuk menjangkaunya. Maka repeater ini menjadi salah satu solusi yang paling tepat untuk kamu gunakan. Karena dengan menggunakan repeater ini maka akan menjadi lebih luasnya jangkauan jaringan Wi-Fi sehingga akan memudahkan kamu untuk menemukan koneksi jaringan Wi-Fi tersebut. Repeater juga dapat diartikan sebagai alat penguat sinyal seluler.

Nantinya Repeater ini dapat menerima sinyal lalu akan memancarkan kembali sinyal yang ada serta identik dengan sinyal asalnya, tetapi yang berbeda hanya caranya saja. Repeater ini pada umumnya memang fungsinya itu untuk memancarkan kembali sinyal yang ada didalam frekuensi yang cukup berbeda dari frekuensi sinyal pada asalnya. Untuk lebih jelasnya berikut dibawah ini fungsi Repeater yang perlu diketahui diantaranya yaitu :

  1. Memperluas Daya Jangkau Sinyal

Seperti yang sudah diketahui jika fungsi utama dari Repeater ini adalah untuk memperluas daya jangkau signal. Saat signal lemah, maka akan lebih sempit daya jangkaunya. Tetapi saat signal kuat maka daya jangkaunya juga akan lebih luas.

  1. Memperkuat Wilayah Minim Signal Dari Server

Kamu juga bisa memanfaatkan Repeater ini untuk memperkuat daerah yang minim signal sehingga nantinya bisa lebih mudah untuk mendapatkan signal. Hal tersebut dikarenakan signal yang lemah akan dibuat menjadi lebih kuat oleh perangkat ini.

  1. Memaksimalkan Signal

Repeater juga berfungsi untuk meneruskan dan memaksimalkan signal. Untuk fungsi yang satu ini, Repeater akan bekerja dengan cara menangkap, mengelola, memperbesar, serta meneruskan signal ke berbagai perangkat jaringan yang berada disekitar perangkat tersebut.

  1. Memudahkan Proses Pengiriman Dan Penerimaan Data

Saat signal lebih kuat, maka proses pengiriman dan penerimaan data antar sesama pengguna perangkat jaringan ataupun yang melalui jaringan bisa dilakukan dengan sangat cepat. Fungsi Repeater ini bisa diibaratkan seperti halnya saat mobil sedang melaju di jalan tol saat menggunakan Repeater.

  1. Meminimalisir Penggunaan Kabel Jaringan

Dan fungsi Repeater yang terakhir adalah sistem kerja dari Repeater melalui signal wireless. Dengan menggunakan perangkat ini, maka dapat dihindarinya penggunaan kabel yang ribet dan berserakan.

Intinya fungsi dari Repeater ini jika dirangkum menjadi perangkat untuk mencakup daerah yang lemah sinyal dari server pemancar serta untuk mempermudah akses sinyal Wi-Fi dari server untuk meluaskan jangkauan sinyalnya dari server ataupun pemancar.

cara kerja repeater
cara kerja repeater

Setelah mengetahui fungsi dari Repeater, sekarang saatnya mengetahui beragam jenisnya seperti dibawah ini :

  1. Telephone Repeater

Ini merupakan jenis Repeater yang dipasangkan pada saluran telepon dengan sinyal yang akan terdegradasi karena jauh jarak tempuhnya sehingga bisa menjadikan lebih lepasnya sinyal yang diterima oleh para user telepon. 

  1. Optical CommunicationsRepeater

Fungsi dari Repeater jenis ini adalah untuk menguatkan jangkauan sinyal pada kabel serat optic fiber optic cable. Repeater ini juga berfungsi untuk menguatkan sinyal, dimana biasanya pada kabel tersebut adanya fototransistor yang memang fungsinya itu untuk merubah pulsa cahaya atau light pulses kedalam bentuk sinyal elektril lalu akan diperkuat dengan amplifier.

  1. Radio Repeater

Fungsi dari jenis Repeater ini seperti namanya untuk menguatkan sinyal radio. Jenis Repeater ini pada umumnya memiliki satu antenna yang fungsinya serta secara receiver dan transmitter.

 

Facebook Comments