Cara Mudah Bayar Tagihan BPJS Kesehatan

BPJS kesehatan sangatlah penting sebagai proteksi diri saat keadaan darurat, hal tersebutlah yang membuat pemerintah Indonesia mewajibkan setiap warganya untuk memiliki BPJS. Nah, bagi Anda yang belum tahu besaran iuran serta cara bayar tagihan BPJS kesehatan, maka Anda harus mengetahuinya terlebih dahulu.

Besaran Iuran BPJS

Umumnya BPJS kesehatan dibagi menjadi 3 kelas utama, yaitu kelas 1, kelas 2, dan juga kelas 3. Setiap kelasnya memiliki perbedaan layanan serta jumlah iuran wajib yang harus dibayar, berikut ini detail iuran BPJS kesehatan setiap kelasnya:

  • Kelas 1 : Rp.150.000,00
  • Kelas 2 : Rp.100.000,00
  • Kelas 3 : Rp. 35.000,00

Cara Bayar Tagihan BPJS Kesehatan

Sedangkan untuk melakukan pembayaran sendiri, Anda bisa membayar dengan beberapa macam metode. Misalnya saja dengan menggunakan aplikasi, melalui situs web, via ATM, di gerai market, dan masih banyak lagi lainnya.

1. Bayar BPJS Melalui Kantor Pos

Penggunaan BPJS semakin mudah saja saat ini, hal tersebut dapat dilihat dari pelayanannya yang semakin luas. Salah satunya kini Anda sudah bisa membayar iuran BPJS melalui kantor pos, caranya juga cukup mudah.

Anda hanya perlu memperlihatkan nomor BPJS Anda, kemudian petugas akan memberi tahu jumlah iuran yang harus Anda bayar.

Tentunya adanya layanan lewat kantor pos ini akan mempermudah pengguna BPJS, terutama pengguna yang bertempat tinggal jauh dari kantor BPJS. Sehingga Anda bisa menggunakan kantor pos untuk melakukan pembayaran iuran.

Bagi Anda yang bertempat tinggal jauh dari perkotaan juga bisa menggunakan media online, seperti melakukan pembayaran BPJS Online di situs web Bhinneka.com. Di sini bukan hanya membayar BPJS saja, namun Anda juga bisa membayar tagihan lainnya, seperti listrik, membeli pulsa, ataupun membayar PDAM.

2. Bayar BPJS di Gerai Market Terdekat

Sama seperti kantor pos, Anda bisa membayar iuran BPJS melalui gerai market yang sudah bekerja sama dengan BPJS. Misalnya saja gerai minimarket seperti Indomaret ataupun Alfamart, dimana kedua minimarket tersebut sudah ada layanan pembayaran BPJS kesehatan.

Anda cukup datang ke minimarket tersebut, kemudian ajukan pembayaran iuran melalui kasir. Nantinya Anda akan dimintai nomor BPJS, lalu Anda bisa membayar iuran sesuai dengan tagihan yang ada. Biasanya Anda akan dikenakan tarif admin sebesar Rp. 2.000 sampai Rp. 3.000 per transaksi.

Meski akan dikenakan tarif admin, namun hal itu lebih baik daripada Anda harus datang langsung ke kantor BPJS. Mengingat jarak kantor yang bisa jadi jauh dari rumah, belum lagi antrean di BPJS yang pastinya sangat panjang.

3. Bayar BPJS Via ATM

bayar bpjs via atm

Membayar iuran BPJS dapat dilakukan pula menggunakan ATM, seperti ATM bank BRI, BNI, Mandiri, serta bank BCA. Bank tersebut sudah mendukung layanan pembayaran BPJS sejak dulu, caranya sendiri bisa dilakukan dengan beberapa langkah saja seperti berikut:

  • Pertama pergilah ke mesin ATM terdekat, kemudian masukkan kartu ATM.
  • Di bagian menu utama pilihlah opsi transaksi lainnya, lalu pilih lagi pembelian atau pembayaran.
  • Setelah itu Anda akan diberikan beberapa layanan pembayaran, disini pilihlah menu lainnya.
  • Bila sudah, maka Anda bisa memilih opsi pembayaran BPJS kesehatan.
  • Ketikkan nomor BPJS yang digunakan, otomatis akan muncul jumlah iuran yang harus Anda bayar beserta rinciannya.
  • Bayar sesuai tagihan dan tekan OK.
  • Tunggulah beberapa saat hingga proses pembayaran selesai, simpanlah resi pembayaran sebagai tanda bukti.

4. Bayar BPJS Menggunakan E-Wallet

E-Wallet seringkali digunakan untuk melakukan transaksi keuangan, ternyata kini banyak E-Wallet yang juga sudah mendukung pembayaran BPJS, seperti Dana, Gopay, LinkAja, OVO, dan lain sebagainya. Cara bayar tagihan BPJS kesehatan via E-Wallet sendiri bisa Anda simak berikut ini:

  • Mula-mula bukalah E-Wallet yang Anda gunakan, lalu pilihlah menu pembelian dan pembayaran.
  • Carilah opsi BPJS kesehatan, di sini Anda bisa mengecek sekaligus membayarnya secara langsung.
  • Caranya tinggal masukkan nomor BPJS Anda, NIK, atau nomor induk pegawai bila dibutuhkan.
  • Otomatis nantinya akan muncul jumlah tagihan yang dikenakan, Anda bisa langsung membayarnya dengan klik bayar iuran.
  • Setelah itu,tunggulah hingga terdapat notifikasi sukses dan Anda sudah berhasil melakukan pembayaran iuran BPJS kesehatan yang Anda miliki.

5. Bayar BPJS Melalui E-Commerce

Tak mau ketinggalan, BPJS mulai bekerja sama dengan beberapa E-Commerce untuk mempermudah masyarakat dalam menggunakan BPJS.

Sebut saja Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan beberapa toko lainnya sudah mendukung layanan BPJS, sehingga pembayaran dapat dilakukan dengan mudah tanpa keluar rumah. Berikut cara membayar BPJS dengan E-Commerce untuk Anda:

  • Bukalah marketplace yang biasa Anda gunakan.
  • Di menu utama biasanya sudah ada pilihan beberapa pembayaran, seperti pulsa, paket data, PDAM, dan lain sebagainya.
  • Di sini tekanlah lainnya dan cari menu pembayaran BPJS kesehatan.
  • Setelah itu,masukkan nomor kartu BPJS, lalu Anda akan mengetahui jumlah tagihan yang harus Anda bayar.
  • Klik tombol bayar iuran dan lakukan pembayaran sesuai jumlah yang ditentukan.
  • Dengan begitu,Anda sudah berhasil melakukan pembayaran BPJS melalui platform E-Commerce tersebut.
aplikasi jkn
aplikasi jkn

6. Bayar BPJS dengan Aplikasi JKN

Perlu Anda ketahui bahwa BPJS memiliki aplikasi resmi bernama Mobile JKN, aplikasi inilah yang bisa Anda gunakan untuk mengetahui semua informasi akun, termasuk saat Anda ingin mengecek tagihan atau melakukan pembayaran BPJS.

Untuk lebih lengkapnya berikut cara bayar tagihan BPJS kesehatan dengan aplikasi Mobile JKN yang bisa Anda implementasikan di rumah:

  • Unduhlah dahulu aplikasi Mobile JKN di HP Anda.
  • Setelah itu,lakukan login dengan menggunakan nomor kartu BPJS, NIK, atau dengan nomor induk pegawai.
  • Setelah berhasil masuk di beranda, pilihlah menu pembayaran BPJS.
  • Di sini Anda bisa melihat informasi lengkap tagihan, mulai dari jumlahnya, waktu atau bulan, hingga tanggungan anggota keluarga.
  • Setelah itu,Anda hanya perlu melakukan pembayaran melalui ATM atau media lainnya.
  • Berikutnya, Anda perlumelakukan konfirmasi di aplikasi Mobile JKN tersebut.
  • Bila terdapat notifikasi sukses, maka Anda sudah berhasil melakukan pembayaran BPJS melalui aplikasi Mobile JKN tersebut.

bpjs-kesehatan

7. Bayar BPJS Langsung ke Kantor BPJS Terdekat

Cara di atas memang mudah dan cepat untuk dilakukan, namun bagi Anda yang bertempat tinggal tidak jauh dari kantor BPJS. Maka membayar iuran melalui kantor resmi sangatlah baik, karena Anda bisa memastikan bahwa sudah benar-benar membayar BPJS tepat waktu.

Apalagi dengan membayar BPJS melalui kantor resmi, Anda juga bisa tahu informasi terbaru bila terdapat perubahan tarif ataupun kebijakan lainnya. Apalagi kini BPJS memang sedang sering mengalami perubahan fitur atau tarifnya karena kebijakan baru yang dilakukan oleh pemerintah.

Bagi Anda yang mencari cara mudah dan aman, terutama untuk membayar BPJS dalam jumlah banyak seperti BPJS karyawan atau bisnis yang Anda miliki. Maka Bhinneka.com bisa menjadi salah satu pilihan Anda, dimana situs ini menawarkan fitur cek tagihan serta membayar iuran dengan informasi paling baru dari BPJS secara langsung.

Facebook Comments