Powerbank Delcell bagus tidak? Sejauh ini kualitas powerbank dari Delcell cukup baik. Delcell relatif konsisten meluncurkan produk-produk baru mereka, tidak seperti merk powerbank “one hit wonder” yang muncul sekali lalu tidak berapa lama merk tersebut hilang ditelan bumi.

Powerbank kapasitas 10000 mAh saat ini banyak diminati karena cukup akomodatif dalam memenuhi kebutuhan daya saat bepergian. Dengan rata-rata baterai ponsel 4000 mAh maka powerbank tersebut bisa digunakan dua kali mengisi daya. Selain itu dual output dengan kemampuan fast charging merupakan fitur yang seharusnya ada dalam powerbank tersebut.

Lalu adakah Powerbank 10000 mAh dengan harga dibawah 100ribuan? Ada banget, Nah bagi kamu yang sedang mencari powerbank murah bisa memasukan delcell kedalam wishlistmu.

Delcell Eco Powerbank 10.000 mAh.

Harga: Rp 79.000
Saya mendapatkan harga ini berikut diskon di official store Shopee.

Spesifikasi:

  • Capacity 10000mAh (real capacity)
  • Input DC 5V 2A
  • Output 1 DC 5V 1A
  • Output 2 DC 5V 2A
  • Battery Polymer cell
  • Dimensi 15x7x1.2cm
  • Garansi 1 tahun

Unboxing Delcell Note 10500 mAh

Isi kelengkapan adalah 1 unit poweerbank Delcell Eco 10000 mAh, 1 unit kabel usb dan kertas garansi.

Short Review

Di kardusnya tertulis bahwa Delcell Eco ini sudah dilengkapi dengan load and over voltage protection sehingga cukup aman. Bodynya sendiri terbuat dari plastik sehingga tidak terlalu berat. Pada bagian atas terdapat dual port output, lampu led sebagai senter dan lampu led sebagai penanda kapasitas yang tersisa. Sementara pada bagian kiri body ada port input dan sebelah kanan ada tombol untuk menyalakan senter.

Namun sayangnya kabel USb yang disertakan dalam penjualan ini sangat pendek dan kualitasnya rasanya kurang meyakinkan. Jadi lebih baik memakai kabel usb bawaan dari ponsel saja saat ingin mengisi daya dari powerbank ini.

Untuk powerbank dibawah 100ribuan, Delcell Eco 10000mAh ini cukup memuaskan. Ada garansi 1 tahun dan kapasitasnya real, so ini cukup menarik.

Facebook Comments