Traveling ke Semarang tidak terasa lengkap jika belum mencicipi kulinernya yang legendaris. Kebanyakan orang mengenal kuliner Semarang hanya seputar Lumpianya saja, padahal kota ini juga banyak memiliki khazanah kuliner yang beragam. Dan kabar baiknya, Semarang terkenal sebagai kota yang memiliki harga makanan yang sangat terjangkau, so jangan khawatir kantong jebol ya.
Dan inilah beberapa spot kuliner legendaris di Kota Semarang yang bisa kamu kunjungi, lengkap mulai dari makanan berat hingga pencuci mulut.
1. Soto Bangkong
Soto paling terkenal di Semarang ini telah melewati sejarah yang panjang sehingga membuatnya menjadi salah satu kuliner wajib yang harus kamu cicipi ketika berkunjung ke Kota ini. Beberapa orang ketika pertama kali mendengarnya mungkin akan mengira soto apa ini ?. Jangan terkecoh dengan namanya, soto yang satu ini halal dan sama sekali tidak menggunakan kodok sebagai bahan pembuatannya. Nama unik ini muncul dari lokasi tempat berdirinya warung makan ini yang dikenal sebagai “perempatan bangkong“.
Berlokasi di Jl. Brigjen Katamso Nomor 1, Karangtempel, Kota Semarang, warung makan ini menyajikan menu soto sebagai andalannya. Soto Bangkong merupakan soto ayam kampung yang punya rasa khas dari bumbu kecap yang diproduksi sendiri oleh sang pemiliki. Disediakan juga makanan pendamping seperti sate usus, sate telur puyuh, bacem, ayam goreng maupun goreng perkedel. Harga seporsi soto 16 ribu, tempe 5 ribu, perkedel 6 ribu, jeruk hangat 12 ribu, sangat terjangkau untuk ukuran kuliner legendaris. Warung soto ini mulai buka dari pukul 07.00 hingga 22.00 WIB.
2. Tahu Gimbal Pak H. Edy
Lokasi Tahu Gimbal Pak H. Edy terletak di sekitar Taman Indonesia Kaya (TIK) dekat dengan Tri Lomba Juang(TLJ) dan Simpang Lima. Jadi bagi kamu yang ingin mencicipinya, akan sangat mudah menemukan kuliner satu ini karena berada di pusat kota. Seporsi Tahu Gimbal Pak H. Edy yang berisi tahu goreng, potongan gimbal udang, irisan kol, dan bumbu pelengkap lain dibanderol dengan harga sekitar Rp17.000 saja.
Sebagai salah satu menu favorit di Semarang, tahu gimbal yang satu ini punya rasa khas tersediri, utamanya dari bumbu kacangnya. Tidak hanya itu, disini juga tersedia Es Campur dan Es Durian yang rasanya tak kalah lezat, paduan sempurna jika disantap dengan Tahu Gimbal.
3. Pisang Plenet
Kreasi olahan pisang yang satu ini bisa ditemukan Jalan Pemuda, seberang Pasaraya Sri Ratu. Nama tempatya Pisang Plenet Pak Subandi. Yang unik dari sajian pisang ini adalah, isian pisang dan topingnya yang berpadu menjadi satu membuat rasa yang unik dan lezat.
Satu porsi rasanya tidak cukup dan selalu ingin nambah, harganya sangat terjangkau yakni hanya Rp12.000 saja per bungkusnya. Pisang planet biasa melayani pembeli mulai pukul 13:00 – 20:00. Perlu dicatat agar datang lebih awal supaya masih kebagian pisang dan jangan lupa untuk membeli beberapa porsi.
4.Es Puter Cong Lik
Ini mungkin sebuah anomali, karena kedai Es Conglik ini baru buka di sore hari yang notabene tidak banyak jajanan es buka di waktu tersebut. Tempatnya juga sangat sederhana, hanya memakai tenda dan di pinggir jalan. Tetapi jika bicara tentang rasa dan sejarahnya maka Es Puter Conglik ini jelas paling juara di Semarang.
Es puter conglik ini, memiliki 4 varian rasa, yaitu durian, kelapa muda, alpukat dan coklat. Kita bisa memesanya 1 atau 2 rasa di mix. Harga per porsi (1 rasa) 20ribu, untuk per porsi (2 rasa) 30ribu. Es puter ini enak, dan sama sekali tidak membuat enek karena dibuat dengan bahan pilihan dan buah asli. Komposisi es puter ini sendiri adalah, es puter sesuai varian rasanya, ditabur parutan kelapa ditambahi pearl dan potongan roti rasa pandan.
5. Gulai Kepala Ikan Pak Untung
Penikmat ikan wajib mencoba sajian yang satu ini. Aneka jenis ikan bisa dicoba dan dinikmati di rumah makan ini, mulai dari nila, kakap, hingga salmon. Menu otentiknya, apalagi jika bukan gulai kepala ikan. Lokasinya pun sangat strategis di Jalan Singosari Raya No 79, Pleburan. Sekali mencoba, dijamin mau lagi dan lagi. Restoran ini buka dari pukul10:00 – 21:00 WIB di hari Senin-Sabtu dan siap melayani para pelanggan.
Tips Traveling Ke Semarang
Traveling ke Semarang tidak akan terasa memuaskan jika dilakukan dengan terburu-buru. Menginaplah beberapa hari agar bisa menikmati seluruh pesona dari kota ini. Akomodasi lengkap bisa kita pilih sesuai budget yang dimiliki, mulai dari Hotel di Semarang kelas berbintang hingga penginapan murah tersedia disini. Jika ingin lebih praktis, gunakan aplikasi pegipegi untuk melakukan reservasi langsung dari smartphone yang kita miliki. Kita dapat dengan mudah mencari hotel, tiket dan bahkan promo menarik yang sedang berlangsung.
Sebagai gambaran, penginapan murah di semarang melalui pegipegi kita bisa mendapatkan harga mulai dari 87 ribu rupiah permalamnya. Benar-benar sangat terjangkau, penginapan tersebut bahkan ada yang berkonsep syariah sehingga lebih nyaman bagi kamu yang muslim. Kesimpulannya nih, traveling ke Semarang itu bisa dilakukan dengan budget yang tidak terlalu besar. Harga makanan dan hotel murah Semarang memang paling cocok bagi kamu yang ingin melepaskan penat dari aktifitas di Ibu Kota, jaraknya tidak terlalu jauh jadi tidak perlu menunggu musim liburan, bahkan memanfaatkan week end juga bisa banget.
Yuk Ah mulai rancang perjalanan kamu ke Semarang, langkah pertama pesanlah tiket di pegipegi dan manfaatkan beberapa promo agar semakin murah!.