Pameran Komputer,Gadget dan dunia IT terbesar di Indonesia Indocomtech 2012 resmi digelar di jakarta Convention Center Hall A dan B, Cendrawasih Main Lobby dan Plenary Hall Mulai tanggal 31 oktober hingga 4 November 2012. Tentunya ini kabar gembira bagi anda yang addict dengan gadget-gadget mutakhir karena menampilkan berbagai gadget dan teknologi terbaru di dunia IT. Berbagai Ponsel, smartphone, software, dan hardware komputer akan hadir dalam pameran ini.Indocomtech juga akan menampilkan semua vendor yang bergerak di industri IT dengan brand beragam mulai dari Asus, HP, Toshiba, Canon, MSI, Epson, Olympus, Nikon, dan lainnya.
Jika anda menghadiri Pameran ini anda juga akan menikmati serta dua pameran besar lainnya, yaitu Jakarta Game Show dan Jakarta Motor Cycle Show. perpaduan yang seru bukan , ketika anda mendapatkan gadget impian sekaligus menikmati berbagai kecangggihan games dan sepeda motor terbaru.
Pameran Indocomtech ini dibuka dari pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Tiket Masuk Pameran Indocomtech:
Untuk memasuki area pameran, pengunjung harus membeli tiket dengan harga Rp 10.000 di hari kerja (Rabu, Kamis, Jumat) dan Rp 15.000 untuk akhir pekan (Sabtu dan Minggu).
Peta Indocomtech 2012 ,karena luasnya tempat Pameran maka sebaiknya anda melihat peta supaya tidak tersesat.
happy Hunting,..