Memiliki tempat tinggal sendiri memang menjadi impian bagi sebagian besar orang. Bahkan kini keinginan seseorang untuk memiliki tempat tinggal semakin dipermudah dengan hadirnya apartemen, terutama di kota-kota besar. Bahkan berdasarkan data dari databoks.katadata pada tahun 2022 terdapat 220.451 unit apartemen yang ada di Jakarta.
Salah satu hal yang paling menarik untuk dilakukan ketika memiliki apartemen sendiri adalah memilih furnitur untuk mengisinya. Untuk membuat apartemenmu semakin estetik, kamu dapat membeli furnitur mewah dengan pinjaman bunga rendah. Furnitur seperti sofa, meja, lemari dan meja makan set dengan kualitas terbaik tentu akan memaksimalkan tampilan apartemenmu.
4 Fungsi Furnitur di Rumah, Miliki dengan Pinjaman
Agar furnitur yang kamu miliki berfungsi secara maksimal, pastikan kamu mengetahui terlebih dahulu mengenai beberapa fungsi furnitur berikut ini.
Membantumu Melakukan Aktivitas
Furnitur ternyata memiliki fungsi yang cukup penting di dalam rumah. Salah satunya adalah dapat membantumu dalam melakukan berbagai aktivitas di rumah. Terutama jika kamu memilih furnitur yang multifungsi.
Furnitur multifungsi tentu dapat lebih memudahkanmu seperti dalam hal menyimpan barang atau hal lainnya. Namun selain karena multifungsi, kamu harus memilih furnitur yang berkualitas tinggi agar dapat lebih tahan lama dan membuat apartemenmu terlihat lebih estetik.
Dapat Membuat Rumah Terlihat Indah
Memilih furnitur yang tepat dapat membuat rumah atau apartemenmu terlihat lebih indah. Namun pastikan untuk memilih furnitur yang senada dengan tema apartemen yang kamu miliki.
Pilihlah furnitur dengan warna-warna netral seperti krem, abu, hitam, atau coklat. Penggunaan warna-warna seperti itu akan membuat rumah terlihat lebih leluasa dan indah.
Menonjolkan Nilai Seni di Dalam Rumah
Pemilihan furnitur yang tepat akan menonjolkan nilai seni yang kental di dalam apartemen. Kamu dapat mencari inspirasi mengenai warna dan jenis furnitur yang tepat di internet.
Untuk semakin menonjolkan nilai seni di apartemen, kamu juga dapat menambahkan karya seni seperti lukisan. Kamu juga bisa menggunakan hiasan dinding lain dengan bentuk yang unik.
Dapat Membuat Barang Lebih Tertata Rapi
Furnitur juga dapat membuat barang-barang terlihat lebih rapi selama kamu menempatkan barang-barang dengan tepat. Menggunakan furnitur yang multifungsi juga dapat membuat penempatan barang lebih efisien.
Rekomendasi Furnitur High-end Cocok untuk Apartemenmu
Jika kamu mencari furnitur high-end untuk mengisi apartemenmu, berikut ini beberapa rekomendasi yang tepat.
Sofa Recliner Sectional – Cheers Magloire
Sofa keluaran merek Cheers Magloire ini memang sangat cocok untuk berada di apartemenmu. Sofa ini menawarkan kenyamanan maksimal karena terbuat dari bahan yang sangat berkualitas. Kamu tentu akan merasa semakin nyaman ketika beristirahat setelah seharian lelah berkegiatan.
Sofa ini dilengkapi dengan fitur recliner di salah satu dudukannya dan salah satu dudukan pada sofa ini berbentuk memanjang. Untuk menambah kenyamanan saat bersantai, di bagian tengah sofa juga terdapat boks penyimpanan juga holder untuk botol sehingga memudahkanmu menyimpan snack atau minuman.
Sofa Donatello – M&D
Merek sofa ternama M&D juga mengeluarkan sofa set dengan desain semi klasik. Dengan menempatkannya di ruangan apartemenmu, akan memberikan kesan yang hangat. Material untuk membuat sofa ini sangatlah berkualitas dan menggunakan rangka yang kokoh.
Warna coklatnya sangatlah cantik dan elegan. Sofa ini terdiri dari dua buah, ada yang terdiri dari dua dudukan dan juga tiga dudukan. Tentu akan membuatmu dan orang yang berkunjung lebih leluasa untuk bersantai. Dengan pinjaman KTA bank, kamu bisa membeli sofa satu ini.
Meja Makan Set STS EM500WT – Emily
Meja makan set satu ini memiliki desain yang sangat simple dan cocok untuk menjadi pelengkap furnitur di apartemen. Sekalipun desainnya dapat dikatakan simple, namun material yang digunakan tidaklah sembarangan.
Meja makan ini dilengkapi dengan lapisan marmer berwarna putih dengan rangka kayu kokoh dan tentunya berkualitas tinggi. Kesan elegan, simple dan mewah dijadikan satu jika kamu melihat set meja makan ini.
Lafayette Meja Tamu – Kana
Meja tamu satu ini didesain dengan konsep kontemporer namun tetap sarat akan kesan membumi karena finishing warna kayu alami yang justru memberikan citra elegan. Meja ini sangat cocok untuk ditempatkan bersama sofa di apartemenmu.
Meja ini terbuat dari material dengan kualitas premium yang tentunya kokoh dan dapat bertahan lama. Kamu juga tidak akan kesulitan saat membersihkannya karena materialnya yang sangat mudah untuk dibersihkan.
Infinity Kitchen Set – Graver
Rasanya tak lengkap jika apartemenmu tidak dilengkapi dengan kitchen set. Infinity kitchen set dari merek Graver ini dapat kamu jadikan pilihan. Desainnya yang minimalis sangat cocok jika digunakan di dalam apartemen.
Sekalipun desainnya terbilang minimalis, namun akan tetap terlihat elegan dan mewah. Terutama karena bahan yang digunakan merupakan material berkualitas premium.
Springbed Goldstone – King Koil
Furnitur lainnya yang tak boleh kamu lewatkan adalah spring bed. Tak ada salahnya kamu memilih spring bed berkualitas tinggi demi kenyamananmu saat beristirahat. Seperti spring bed king koil ini salah satunya.
Tersedia dari beberapa pilihan ukuran sehingga memudahkan kamu untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan ruangan kamarmu. Harganya yang cukup mahal sebanding dengan material yang digunakan.
Untuk membuat apartemenmu terasa semakin nyaman, memang tak ada salahnya untuk membeli furnitur dengan kualitas terbaik sekalipun harganya tinggi. Untuk mendapatkan furnitur berkualitas impian, kamu bisa mendapatkan dana dari pengajuan pinjaman pada DBS KTA.
Kredit tanpa agunan ini menjadi opsi tepat untuk mendapatkan dana dengan limit hingga Rp300 juta. Selain itu, approval hanya butuh waktu 60 detik. Apabila kamu tertarik dengan informasi lebih lanjut mengenai pinjaman bunga rendah DBS KTA dan promo lainnya, caranya cukup mudah yaitu dengan mengeceknya di sini.