Menabung menjadi salah satu aktivitas yang dilakukan sebagian besar orang untuk menciptakan keadaan finansial yang stabil dalam jangka waktu panjang. Di era modern saat ini, hampir semua orang menabung di bank-bank besar di Indonesia, seperti BRI. Bagaimana tidak, BRI menyajikan layanan digital seperti internet ebanking yang semakin memudahkan para nasabah untuk mengecek saldo, mutasi rekening, hingga melakukan transfer ke sesame bank BRI atau ke antar bank.
Mungkin, dalam waktu dekat ini kamu ingin menabung di bank. Jika begitu, jangan ragu untuk segera pilih tabungan di bank BRI. Sebab, ada beragam keuntungan yang akan kamu dapatkan jika menabung di bank BRI:
- Punya jangkauan yang luas
Jika kamu menabung di bank BRI, otomatis kamu akan memiliki akses atau jangkauan yang sangat luas ke berbagai penjuru negara di dunia. Pasalnya, tujuan utama dari bank BRI adalah memberikan kemudahan akses bagi para nasabahnya hingga ke penjuru negara di dunia.
Bahkan, BRI juga memberikan kemudahan untuk mengakses secara online.
- Dapat diakses oleh semua nasabah
Selain jangkauannya yang luas, BRI juga mudah diakses oleh semua nasabah dari berbagai daerah di Indonesia. Pasalnya, kantor unit kerja BRI telah tersebar di berbagai daerah. Di sisi lain, BRI juga menyediakan aplikasi BRImo untuk memudahkan nasabah dalam mengakses keuangan secara digital.
Jika ingin tarik tunai, ATM BRI juga telah berada di berbagai daerah di seluruh Indonesia sehingga mudah ditemui.
- Memiliki fitur mbanking yang berkualitas
Aplikasi BRImo dari BRI menyajikan beragam fitur yang berkualitas, salah satunya adalah fitur fast menu. Fitur tersebut berguna untuk menyasar pengguna yang sudah nyaman dengan mobile banking berbasis SMS. Selain itu, fitur ini juga dilengkapi dengan adanya quick balance, di mana nasabah dapat mengetahui saldo rekening utama dengan cepat.
- Dapat bertransaksi secara cepat dan otomatis
Keuntungan lainnya dari menabung di bank BRI adalah kamu dapat mengirimkan uang atau bertransaksi secara cepat dan otomatis. Pasalnya, produk-produk tabungan bank BRI dilengkapi fasilitas transaksi otomatis, seperti Automatic Fund Transfer (ATF), Account Sweep, dan Automatic Grab Fund (AGF).
- Memberikan perlindungan dari risiko kecelakaan diri
Jika kamu menabung di bank BRI, secara tidak langsung itu akan memberikanmu manfaat perlindungan layaknya asuransi. Pasalnya, apabila kamu memiliki rekening produk tabungan BritAma dengan saldo setidaknya Rp500.000, kamu berhak mendapatkan jaminan perlindungan kecelakaan diri dengan nilai manfaat 250% dari saldo saat ini atau hingga Rp150.000.000.