ASUS ROG kembali memberikan kejutan, brand yang lekat dengan image para sultan ini kembali merilis jajaran laptop gaming terbarunya pada tanggal 11 Juli kemarin. Jika sebelumnya ASUS ROG memiliki seri GX800 yang harganya bikin melongo maka kali ini ada yang lebih fantastis lagi. Asus ROG Mothership itulah seri yang membuat para sobat miskin merasa gemetar ginjalnya.
Dibanderol dengan harga 131 juta rupiah, ia betul tidak salah ketik sama sekali harga ASUS ROG Mothership memang demikian adanya. Harga tersebut setara dengan harga mobil LCGC ataupun mobil second tahun muda yang masih empuk. Dibanderol sedemikian tentu bukan tanpa alasan, desain yang inovatif serta dukungan hardware yang mumpuni membuatnya sangat layak untuk dihargai mahal.
Desain Gila bagi Sebuah Laptop Gaming!!
Asus ROG Mothership ini memiliki desain yang benar-benar gila, hingga karena itulah membutuhkan waktu 3 tahun untuk bisa mewujudkannya dari sebuah konsep hingga bisa diproduksi. Disebut laptop mungkin tidak sepenuhnya tepat juga, karena laptop gaming yang satu ini memiliki keyboard detachable dan layarnya bisa berdiri dengan penyangga. Sehingga lebih mirip dengan AIO PC.
ASUS ROG Mothership GZ700GXR meletakan dapur pacunya dibalik layar dan bukan lagi dibalik keyboardnya, untuk itu bobotnya mencapai 4,8kg dan tentunya tidak cukup ringan untuk dibawa kemanapun. Walaupun memiliki bobot yang lumayan, tetapi terlihat compact karena ketebalannya hanya 3,35cm.
Layarnya memiliki ukuran 17,3 inci panel IPS-level resolusi 4K UHD (3840×2160) dengan rasio ke bodi 16:9 dan didukung fitur G-Sync. Dipakai gaming akan sangat nyaman karena mampu menyajikan refresh rate 144Hz dan response time 3ms.
Jangan takut akan overheating, karena laptop ini dibekali dengan sistem pendingin seperti yang digunakan pada PC atau desktop. Sistem pendingin setara kelas PC ini membuat laptop gaming ASUS ROG Mothership GZ700GXR tetap nyaman digunakan walau digeber gaming seharian.
Prosesornya menggunakan Intel Generasi terbaru ke-9 Core i9-9980HK. Kapasitasnya RAM yang dimiliki 64GB (16GB x4) DDR4 2666MHz SDRAM. Memorinya internalnya sendiri adalah M.2 NVMe PCIe SSD dan memiliki tiga slot dengan kapasitas maksimal masing-masing 512GB sehingga bisa menyediakan kapasitas hingga lebih dari 1TB.
Di sisi kartu grafis digunakan NVIDIA GeForce RTX 2080 VRAM GDDR6 8GB. Sementara di sisi konektivitas ASUS ROG Mothership GZ700GXR sudah mendukung WiFi 6, teknologi koneksi internet terbaru dan tercepat saat ini.
Dengan dirilisnya PC gaming ini rasanya guyonan jual ginjal sudah tidak relevan lagi, soalnya jual ginjal masih kurang buat menebusnya :p. Yang pasti para sultan gila gaming diluar sana katanya sudah siap meminang si mothership ini, bahkan sultan dari medan dikatakan sudah DP! wah, benar-benar militan!.