Sumber: Okezone

Muncul banyak sekali bisnis online yang menggunakan modal kecil setelah ada banyak info mengenai hal ini di media jejaring sosial. Entah secara kebetulan atau tidak, yang jelas bisnis online tumbuh semakin pesat berbarengan meningkatnya pula pengguna jejaring sosial. Hal ini dikarenakan media sosial selain menjadi wadah penyebaran informasi, sekaligus dapat menjadi toko kecil berbasis online dengan peluang tidak terbatas.

Dan salah satu segmen bisnis online modal kecil yang akrab bagi masyarakat muslim adalah bisnis pernak-pernik dan perlengkapan untuk hijab. Apalagi, semasa Ramadhan kemarin, perlengkapan hijab tidak habisnya dinanti masyarakat muslim di Indonesia. Diluar dari pada bulan ramadhan pun, sebenarnya tren berhijab kini memang sedang naik, dan dari momen inilah tampak potensi yang sangat menguntungkan, khususnya bagi para pelaku bisnis fashion hijab.

Toko online vs toko konvensional

Ranah maya atau dunia internet sangat berpengaruh bagi perkembangan bisnis saat ini. Apa lagi untuk bisnis kategori fashion, promosi atau penawaran lewat internet bisa sangat efektif. Bahkan sering kali penjualan lewat media online dirasa paling manjur dan bisa meningkatkan omset yang berlipat dibanding berjualan dengan cara konvensional.

Sumber:Tribunnews

Contoh saja jasa sablon kaos dari Porinto. Disana, kalian dapat memilih kaos dan gambar sablonan kalian sendiri. Proses sablon kaos yang biasa memakan waktu dan kompleksitas yang lebih tinggi lewat model jualan secara konvensional, dapat dipermudah dengan menggunakan layanan toko online. Dimana pemilik toko dapat menghemat proses operasional. Sedangkan pembeli juga dapat lebih bebas dan memliki waktu yang lebih banyak dalam memilih sablon yang tepat dan kaos sesuai dengan yang diinginkan.

Tentu saja pembeli tidak akan mendapatkan layanan face-to-face dari penjaga toko selayaknya di toko konvensional, namun beberapa solusi dapat dimudahkan, dengan adanya layanan chat dan sosial media yang responsif menjawab setiap pertanyaan pembeli baik secara pribadi maupun masal. Untuk Porinto sendiri, mereka memiliki layanan Line di @porinto dan WhatsApp di 0818-0798-6939.

Beberapa sebab umum lainnya, mulai dari biaya operasional toko konvensional yang tinggi, sampai pemasaran menargetkan demografi yang sesuai menjadi kelebihan toko online. Untuk itu tak heran bila bisnis di segmen hijab ini cukup menjanjikan di ranah maya, apa lagi bisnisnya bisa dimulai dengan modal kecil.

Sedikit Tentang Bisnis Online Hijab

Sekilas tentang bisnis hijab, adalah sebuah bisnis dengan komoditas barang dagangan yang berkaitan dengan perlengkapan fashion kaum muslimah. Ada beragam perlengkapan hijab yang banyak dicari oleh kaum muslimah, baik di toko fisik maupun di toko online.

Mulai dari ragam model hijab, pasmina, gamis, long dress muslim, kaftan, bermacam model kerudung, hingga perlengkapan hijab model timur tengah. Dengan berhijab, wanita muslimah lebih nampak terhormat atau lebih dihargai baik bagi sesama muslimah lainnya maupun bagi lawan jenis. Dan dengan berhijab, sering dikatakan bahwa dapat meminimalisir indikasi kejahatan terhadap perempuan.

Namun tentu hijab yang disarankan adalah hijab yang benar-benar mengikuti syariah. Dalam artian hijab yang digunakan mampu menutupi bagian yang semestinya tertutupi, dan tidak ketat sehingga tidak menonjolkan bagian tubuh tertentu.

Peluang di Media Online

Di era modern seperti saat ini kebutuhan fashion hijab bagi kaum muslimah tentu tak terhindarkan lagi. Sehingga bagi yang tertarik berbisnis, menjajakan ragam pelengkap hijab lewat media online bisa menjadi solusi bisnis mudah khususnya bagi kaum perempuan. Ragam pelengkap hijab, baik secara umum maupun hasil kreasi khas daerah tertentu bisa kita tawarkan di media online.

Sumber: Disnism

 

Selain menggunakan media sosial, kamu juga dapat menggunakan situs yang berbayar untuk memperlihatkan katalog hijab yang kamu miliki. Selain penggunaan media sosial Instagram, yang memang sangat cocok untuk menampilkan katalog baju yang kamu miliki.

Lewat situs toko online yang menjual perlengkapan hijab, bisnis pun bisa dirintis dari rumah. Memang, persaingan untuk bisnis fashion di internet cukup ketat, terlebih untuk produk fashion yang terdapat ratusan bahkan ribuan pemain. Namun celah pasar untuk hijab selalu terbuka lebar bagi siapa saja yang berminat untuk terjun di dalamnya.

Apa lagi sekarang ini berbagai kemudahan terdapat di internet yang dapat digunakan untuk melancarkan bisnis serta menaikkan omset. Situs toko online yang dirintis bisa gunakan jasa SEO untuk meningkatkan pengunjung di situs toko online kamu. Dimana bila situs tersebut memiliki banyak pengunjung maka kesempatan untuk bisa mendapatkan banyak pembeli lebih besar.

Buat kamu yang tidak memiliki modal sama sekali untuk berbisnis hijab, jangan minder dulu. Karena ada banyak pinjaman online maupun pilihan kartu kredit yang dapat membantu keuangan bisnis kamu. Kamu dapat mengunjugi situs GoBear untuk dapat membandingkan banyak pilihan pinjaman dan kartu kredit terbaik sesuai dengan kriteria yang kamu butuhkan.

Demikianlah tadi ulasan kami pada kesempatan kali ini mengenai bisnis online modal kecil dengan berjualan perlengkapan hijab. Semoga ulasan tadi dapat memberikan informasi serta dapat memberikan wawasan baru tentang bisnis serta peluang usaha yang ada.

Facebook Comments