Seolah tidak ingin kehilangan hype setelah merilis Find X, Oppo kembali memperkenalkan smartphone terbarunya yang bertajuk A3s. Sebenarnya A3s sudah lebih dulu beredar sejak tanggal 25 Juli 2018 lalu, namun Oppo menunggu hingga terdistribusi merata dahulu sebelum secara resmi memperkenalkannya. Langkah ini patut diapresiasi mengingat fenomena ponsel ghaib yang menerpa beberapa produsen saat ini, mereka memilih merilis ponsel terlebih dahulu padahal barang belum tersedia untuk dijual.

Oppo A3s hadir mengisi segmen smartphone murah dengan pilihan harga yang lebih terjangkau. Cocok bagi kamu yang sedang kebingungan mencari smartphoe baru di rentang haga 2jutaan.

Oppo A3s Desain Oke, Layar Lega

Desain A3s saat ini semakin kekinian dengan desain fullview 19:9 yang lega. Bentang layar yang dimiliki oleh smartphone ini seluas 6,2 inchi dengan resolusi HD+. Smartphone ini memiliki layar bezelless dengan notch di bagian atas yang setara dengan ponsel papan atas yang ada saat ini.

Performa lebih Gahar.

Oppo A3s diklaim memiliki performa yang lebih gahar, ia dibekali dengan chipset Snapdragon 450 dari Qualcomm yang dipadu RAM 3GB dan memori internal 32GB. Untuk Operating sistemnya, Oppo A3s menjalankan Android 8.1 Oreo yang ditampilkan dalam ColorOS 5.1.

Menariknya, sistem operasi ini menawarkan fitur yang unik yang diberi tajuk fitur party. Fitur ini bisa membuat perangkat yang sama-sama menjalankan ColorOS 5.1 memutar musik secara bersamaan di perangkat berbeda dengan memanfaatkan hotspot. Oppo A3s memiliki baterai berkapasitas 4.230mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 18 jam dalam pemakaian normal.

Kamera Ganda.

A3s adalah smartphone seri A pertama yang mengusung kamera belakang ganda, masing-masing lensa beresolusi 13MP dan 2MP. Dengan hadirnya dua kamera tersebut, pengguna akan mempunyai pengalaman mengambil gambar dengan efek bokeh atau portrait dengan lebih baik. Untuk hasil foto yang lebih baik, Oppo A3s menyertakan fitur Multi-Frame Noise Cancellation yang bisa menggabungkan 4 foto secara otomatis untuk menghasilkan foto dengan noise yang lebih baik.

Sementara untuk mengambil foto selfie, A3s menyerahkannya pada kamera depan beresolusi 8MP yang sudah didukung dengan A.I Beautfiy 2.0. Dengan fitur A.I Beautify ini Oppo A3s mampu mengenali titik spesifik wajah hingga lebih dari 200 titik untuk memberikan fitur percantik wajah yang lebih akurat dan alami.

Harga Oppo A3s.

Oppo A3s tersedia dalam dua varian warna, yakni merah dan ungu tua serta dibanderol dengan harga Rp 2.699.000 dan tersedia secara merata baik Offline maupun Online.

oppo a3s unboxing
youtube.com/arrinish

Kelebihan Oppo A3s

  • Desain menarik dan kekinian
  • Layar lega, fullview 19:9
  • Baterai lebih besar tahan 18 jam
  • Triple Slot
  • Face Unlock

Kekurangan Oppo A3s

  • body glosy yang licin dan rawan kotor sidik jari
  • tidak ada fingerprint

Isi dalam Box Oppo A3s

  • Jellycase bening
  • Buku petunjuk, kartu garansi.
  • Kepala Charger
  • Kabel USB
  • 1 Smartphone Oppo A3s

 

Facebook Comments