ciungtips.com – Dengan adanya Bluetooth, menjadikan sebuah ponsel memiliki fungsi untuk berbagi berkas. Popularitasnya pun tidak akan pernah surut, meski datang kompetitornya semisal Shareit dan Xender. Pasalnya, ada kemudahan yang ditawarkan yakni tanpa menggunakan kabel atau sinar inframerah.

Pada dasarnya, semua jenis berkas bisa dikirim ke pengguna ponsel lain. Namun, meski kedua perangkat harus didekatkan terlebih dahulu, terkadang Bluetooth tidak berfungsi atau tiba-tiba mati di tengah jalan. Nah, apa penyebab dan bagaimana cara mengatasinya? Simak ulasan berikut ini.

Salah satu hal yang dapat menghambat kinerja perangkat lunak pada Android adalah adanya file Cache. Karenanya, akan berdampak juga pada performa Bluetooth. Maka, Anda harus menghapusnya dengan menggunakan aplikasi seperti Clean Master dan DU Speed Booster. Atau, jika ingin menggunakan cara konvensional, buka menu Setting, kemudian Apps, lalu All. Terakhir, tap Clear Cache. Kalau penanganan ini sudah dilakukan, tapi kinerja Bluetooth tidak maksimal sementara berkas harus dikirim saat itu juga, berarti cara alternatif bisa dijadikan solusi. Apalagi kalau bukan media sosial yang sekaligus bisa mengirim berkas. Masalahnya, bagaimana ketika paket internet sudah limit? Tenang saja, Traveloka menyediakannya untuk Anda. Masuk ke aplikasi, transaksi lewat e-banking, maka semuanya beres.

Delapan tahun lalu, Indonesia gencar melakukan pencegahan penularan virus via Bluetooth pada ponsel dengan sistem operasi Symbian. Karenanya, pada beberapa tipe ponsel, pengaturan Bluetooth-nya sedikit rumit. Pengguna harus memasangkannya terlebih dahulu pada perangkat lain yang akan mengirimi berkas. Hal ini bertujuan untuk pemberian izin agar tidak sembarangan dalam menerima file. Jadi, jika Bluetooth Anda tidak berfungsi, cobalah mengecek pengaturannya dengan lebih cermat terlebih dahulu.

Tips selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah me-restart ponsel. Pasalnya, dengan melakukan cara ini ponsel akan mengatur kembali konfigurasi yang sebelumnya telah berjalan baik yang sudah atau baru tersimpan di RAM. Di samping mematikan ulang, Anda juga dapat langsung mencabut batrei, SIM card dan memori eksternal, lalu biarkan selama beberapa saat. Cara ini merupakan yang paling sederhana, tapi saat keadaan darurat dan ini tidak membantu, percayakan pada Traveloka saja untuk mengisi saldo pulsa Anda. Semua operator ada, seperti Telkomsel, Tri, Bolt, dan operator-operator lainnya.

Selain membersihkan berkas Cache, Anda juga bisa melakukannya pada data. Caranya cukup mudah yakni masuk ke menu Setting, App, All, kemudian Bluetooth. Terakhir, pilih Clear Data. Nah, yang dimaksud data di sini bukan hanya berkas yang diterima melainkan daftar nama Bluetooth yang pernah terhubung dengan perangkat Anda.

Langkah lain yang bisa Anda pilih adalah mengembalikan ponsel pada pengaturan pabrik. Hal ini membuatnya kembali seperti saat pertama kali membelinya. Namun, sebelumnya Anda harus back up berkas-berkas penting agar tidak terhapus. Masalahnya, bagaimana ya jika memori perangkat gadget Anda yang lain tidak cukup menampung itu semua? Menyimpannya di media sosial adalah ide bagus, Facebook misalnya. Pasalnya, tidak ada batasan besaran ukuran berkas, bukan? Di samping itu, lebih aman dengan mengatur privasinya menjadi only me. Kalau begitu, isi nyawa ponsel Anda di Traveloka, karena dapat menghemat tenaga dan waktu.

Selain cara-cara yang dapat dilakukan melalui ponsel itu sendiri, Anda juga bisa mengunduh aplikasi guna memperbaiki performa Bluetooth seperti mengunduh Bluetooth File Transfer dan Fast File Transfer. Namun, yang patut Anda coba adalah Bluetooth Fix Repair, karena didapatkan secara gratis. Sesuai namanya, aplikasi ini mampu memperbaiki sistem Bluetooth yang sedang mengalami gangguan. Nah, karena dalam hal ini diperlukan paket internet, maka siapkan amunisi itu sebelum memulainya.

Alasan kenapa Bluetooth tidak pernah ditinggalkan adalah karena untuk menggunakan fitur itu tidak berbayar. Namun, kekurangannya terkadang mengalami gangguan atau mati di tengah jalan saat pemakaian. Selain itu, hanya bisa dilakukan saat dua pengguna berada di tempat yang sama dan memberi andil dalam memenuhi memori perangkat. Hal ini berbeda jika mengirim berkas melalui media sosial, di mana si penerima berkas tidak wajib untuk menyimpannya ke perangkat.

Dari kesemua tips di atas, dua pilihan terakhir yang bisa Anda ambil jika lainnya tidak membantu adalah melakukan pengaturan pabrik dan mengunduh aplikasi khusus. Namun, pada langkah pertama Anda harus melakukan persiapan terlebih dahulu agar berkas-berkas penting terselamatkan. Sesuatu yang tidak kalah pentingnya juga adalah ketersediaan paket internet guna mengatasi hal di luar dugaan saat keadaan darurat.

Facebook Comments