Beberapa tahun belakangan ini, banyak pemilik mobil yang semakin menggandrungi proses modifikasi. Karena hasil modifikasi akan membuat mobil tampak lebih menarik dan istimewa dibandingkan mobil sejenis. Material modifikasi mobil pun semakin variatif sehingga bebas dipilih sesuai selera.
Salah satu komponen modifikasi yang sangat digemari adalah velg mobil. Karena varian velg mobil yang berbeda akan membuat penampilan mobil semakin unik. Namun, modifikasi velg mobil tak boleh dilakukan sembarangan. Kita wajib mencermati tips-tips ini bila hendak melakukan modifikasi pada velg mobil:
Pilih Material Velg Mobil yang Berkualitas
Material velg mobil yang berkualitas terdiri dari bahan yang kuat, tahan lama, dan ringan. Meskipun harganya agak mahal, tetapi kualitasnya pasti sesuai dengan ekspektasi kita. Tak masalah bila kita harus menyiapkan budget cukup besar untuk modifikasi velg mobil. Karena hasil modifikasinya pasti memuaskan dan mendukung performa mobil kita.
Mengenal Aneka Merek Velg Populer
Sama seperti produk modifikasi mobil lainnya, ada berbagai merek velg populer yang bisa menjadi referensi bagi kita. Merek-merek tersebut dikenal memiliki material yang berkualitas dan sesuai standar keamanan. Bahkan kita bisa memperoleh garansi resmi bila memilih merek velg mobil tersebut.
Memperhatikan Lebar Velg
Jangan hanya memilih model velg tanpa mempertimbangkan ukuran lebarnya. Karena lebar velg juga berpengaruh terhadap kaki-kaki mobil. Jangan sampai manuver mobil jadi terganggu akibat velg yang terlalu lebar. Lebar velg biasanya terdiri dari ukuran 7 inch, 8 inch, dan 10 inch. Kita wajib memilihnya sesuai dengan ukuran velg orisinal.
Mempertimbangkan Berat Velg
Tak banyak orang yang tahu bahwa berat velg juga akan mempengaruhi performa mobil. Semakin kompleks model velg, biasanya semakin berat pula bobot velg tersebut. Jangan memilih velg mobil yang terlalu berat agar tak membebani performa mobil. Terutama jika kita sering menempuh jarak jauh saat mengemudikan mobil.
Memilih Desain Velg yang Menarik
Desain velg yang menarik pasti membuat mobil kita kelihatan lebih istimewa. Beda jenis mobil, maka beda pula desain velgi-nya. Mobil kecil tipe hatchback lebih cocok dengan variasi velg berbentuk palang. Sedangkan mobil-mobil yang ukurannya lebih besar bisa dipadukan dengan velg tipe monoblock.
Tak Ada Salahnya Membeli Velg Bekas
Jika kita teliti memilih, kita bisa mendapatkan velg bekas dengan kualitas istimewa. Cari velg mobil bekas tak sulit sejak ada marketplace online yang menjadi fasilitator. Pastikan bahwa spesifikasi velg bekas yang kita inginkan sudah sesuai dengan mobil kita. Harga velg mobil bekas yang lebih terjangkau akan membuat kita bisa berhemat semaksimal mungkin. Budget modifikasi mobil pun dapat dialokasikan untuk kebutuhan lainnya.
Kita tak perlu menunda keinginan untuk melakukan modifikasi velg mobil setelah membaca ulasan tips ini. Memilih velg mobil akan semakin mudah dan menyenangkan. Penampilan mobil yang istimewa pun membuat kita lebih percaya diri saat mengendara