Smartfren Andromax sampai saat ini sukses meraup pelanggan dengan bundling smartphone android bersama-sama dengan paket data. Untuk itu Smartfren kembali merilis Seri Andromax yakni andromax z. Andromax Z digadang-gadang sebagai seri andromax paling canggih untuk saat ini. Lalu seperti apakah spesifikasi seri terbaru andromax ini??

Dari sisi layar Smartphone Andromax Z ini mempunyai layar IPS HD 720p dengan bentang luas layar 5.5 inci. Sedangkan di sisi hardware Smartphone ini memakai OS Android 4.2 Jelly Bean serta Prosesor Quad-core 1.5GHz MT6589+VIA CBP 8.2D plus grafis PowerVR SGX 544 dan disokong RAM 1GB. Dengan spesifikasi demikian Andromax Z diyakini mampu melibas game-game 3D Android dengan mudah.

Dalam bidang kamera Di bagian belakang, Smartfren Andromax Z dibekali kamera 8 MP Auto Focus dengan LED Flash, dengan kemampuan merekan video HD. Ada juga kamera sekunder yang terletak di bagian depan yang memiliki resolusi 2MP. Untuk urusan audio smartphone ini di bekali tekhnologi Dolby Digital Plus yang akan memberikan sensasi audio yang mumpuni.

Harga Smartfren Andromax Z
Smartphone Andromax Z dibanderol dengan harga Rp 2.799.000, sudah termasuk GRATIS PAKET SMART PLAN Rp50.000. Paket ini terdiri dari 1.5GB velume data, 20 menit nelpon ke operator, nelpon sepuasnya ke sesame smartfren dan 60 SMS ke semua operator.

Spesifikasi Smartfren Andromax Z:
Jaringan: CDMA 2000 1X EVDO Rev.A + GSM/EDGE, Dual On;
Dimensi: 155×76.5×8.9mm;
Layar: 5.5 inci, TFT Capacitive touchscreen 1280×720 piksel, IPS Panel;
OS: Android 4.2 Jelly Bean;
Prosesor: Quad-Core 1.5 GHz MT6589+VIA CBP 8.2D, GPU PowerVR SGX 544;
Memori internal: 1GB RAM, Storage 8GB;
Memori eksternal: microSD up to 32GB;
Transfer data: CDMA 2000 1X EVDO Rev. A, EDGE, GPRS;
Kamera utama: 8 MP, Auto focus, LED flash, Video recording;
Kamera depan: 2 MP;
Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 3.0, kabel data micro USB 2.0, audio jack 3.5mm;
Browser: HTML;
Fitur lain: Google Play Store, Gmail, YouTube, Hangout, Facebook, Yahoo Messenger, Skype, Audio/video player, radio FM, Dolby Digital Plus Audio System, GPS, Google Maps, Calculator, Calender, Alarm, Clock, Compass, Game;
Baterai: Lithium ion 2500 mAh

Facebook Comments